• Post author:
  • Post category:Berita
You are currently viewing Kuliah Umum dan Penandatanganan MoA antara PKSPL IPB dengan FIKP Umrah

Dompak – Pada hari ini Rabu, 26 September 2018 diselenggarakan Kuliah Umum dengan tema Integrated Coastal Zone Management dan juga Penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) antara Pusat Kajian Sumberdaya Pesisir dan Lautan (PKSPL) Institut Pertanian Bogor (IPB) dengan Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan (FIKP) Universitas Maritim Raja Ali Haji (Umrah), bertempat di Ruang Serbaguna Lantai 3 Rektorat Universitas Maritim Raja Ali Haji, Dompak.

Acara pembukaan dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, kemudian sambutan oleh Dekan FIKP Umrah Bapak Dr. Agung Dhamar Syakti, S.Pi., DEA., dan dilanjutkan dengan pembacaan do’a demi kelancaran kegiatan ini. Dalam sambutannya, Dekan FIKP Umrah menyatakan sangat gembira dengan adanya MoA antara PKSL IPB dan FIKP Umrah, “secara historis PKSPL IPB sudah menjadi bagian dari saya, karena saya pernah bergabung dan membantu PKSPL IPB pada saat Kepala PKSPL IPB dijabat oleh Prof. Dr. Ir. Tridoyo Kusumastanto, MS”, sambung Pak Dekan FIKP. Semoga dengan adanya MoA ini semakin mempererat kerjasama dalam bidang riset dan pengelolaan pesisir terpadu antara PKSPL IPB dan FIKP Umrah.

Kepala PKSPL IPB, Dekan FIKP Umrah, dan Moderator Saat Kegiatan Kuliah Umum

Acara ini dimoderatori oleh Bapak Risandi Dwirama Putra, S.T., M.Eng. (Doesen Ilmu Kelautan FIKP Umrah) dan sebagai narasumbernya adalah Bapak Dr. Ir. Ario Damar, M.Si. yang merupakan Kepala PKSPL IPB.

Dalam Kuliah Umum ini, Kepala PKSPL IPB membawakan tema mengenai Pengembangan Wilayah Pesisir Terpadu dan Implementasinya di Indonesia. Kepala PKSPL IPB memaparkan, “hampir semua aktifitas manusia dari hulu sampai hilir akan berakibat pada wilayah pesisir, oleh karena itu sangat penting pengelolaan wilayah pesisir secara terpadu. Pentingnya mengelola wilayah pesisir ini dilihat dari karakteristik dan input yang masuk kedalam wilayah pesisir, berakibat pendekatan rezim pengelolaan yang berbeda antara satu wilayah dengan wilayah lainnya karena masing-masing wilayah pesisir memiliki karakter yang khas”.

Suasana Saat Kuliah Umum
Suasana Saat Kuliah Umum

Acara ini dihadiri oleh Dosen-Dosen di lingkup FIKP Umrah, Mahasiswa FIKP Umrah, Mahasiswa Universitas Riau (UR), dan Mahasiswa Malikussaleh (Unimal). Peserta kuliah umum sangat antusias dengan kuliah umum ini. Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi tanya jawab, beberapa penanya dari Dosen dan Mahasiswa diantaranya Dr. Ani Suryanti, S.Pi., M.Si. (Dosen SEP Umrah), Wahyu Muzammil, S.Pi., M.Si. (Dosen MSP Umrah), Nadya (Mahasiswa IK Umrah Angkatan 2016), dan Nisya (Mahasiswa Malikussaleh).

Penandatanganan MoA
Penandatanganan MoA

Kegiatan terakhir yang merupakan kegiatan inti yaitu Penandatangaan MoA antara PKSPL IPB dan FIKP Umrah, dilakukan oleh Kepala PKSPL IPB (Dr. Ir. Ario Damar, M.Si.) dan Dekan FIKP Umrah (Dr. Agung Dhamar Syakti, S.Pi., DEA.). Setelah penandatanganan MoA, kedua belah pihak menyerahkan cinderamata sebagai bentuk kenang-kenangan atas tercapainya MoA dan ditutup oleh kegiatan foto bersama dengan ‘Pose Salam Maritim’ dan ‘Pose C FPIK IPB’.

Foto Bersama Setelah Kegiatan